Headlines News :
Home » » Pencetak Gol Termuda Piala Eropa Gantung Sepatu

Pencetak Gol Termuda Piala Eropa Gantung Sepatu

Written By Ardiyansyah on 1 Juni 2012 | 14.24.00

Pencetak Gol Termuda Piala Eropa Gantung Sepatu

Beritasepakboladunia88.blogspot.com Jakarta - Johan Vonlanten tercatat dalam sejarah sebagai pencetak gol termuda di Piala Eropa. Namun di usia yang juga masih muda dia sudah memutuskan gantung sepatu.

Dikutip dari situs resmi UEFA, Vonlanten memutuskan menyudahi kariernya sebagai pesepakbola pada Kamis (31/5/2012) waktu setempat. Dia saat ini baru berusia 26 tahun.

Dalam pernyataannya, Vonlanten memutuskan pensiun setelah istrinya melahirkan anak pertama mereka. Namun di samping itu, pesepakbola berkebangsaan Swiss itu juga sedang tak punya klub setelah kontraknya diputus Itagui FC tahun lalu.

"Saya merasa bagus saat ini, saya bahagia. Saya ingin membesarkannya di Kolombia," sahut Vonlanten dalam pernyataannya.

Vonlanten berusia 18 tahun dan 137 hari saat tercatat sebagai pencetak gol termuda sepanjang sejarah Piala Eropa. Rekor tersebut dia tuliskan di Piala Eropa 2004, saat Swiss kalah 1-3 di tangan Prancis di pertandingan terakhir fase grup. Dia mematahkan rekor milik Wayne Rooney yang dicatat hanya empat hari sebelumnya.

Meski menjadi pencetak gol termuda sepanjang sejarah Piala Eropa, perjalanan karier Vonlanten tak semulus yang diprediksikan. Dia terus berganti klub mulai dari BSC Young Boys, PSV Eindhoven, NAC Breda, Brescia, FC Salzburg dan sempat kembali ke Swiss bersama FC Zürich di musim 2009/10.

Total 40 kali Vonlanten membela timnas Swiss dan mencetak tujuh gol. Dia tidak terpilih dalam skuad negaranya di Piala Dunia 2006 dan 2010 serta tak punya peran besar saat negaranya berpartisipasi Piala Eropa 2008. Dengan kata lain, status sebagai pencetak gol termuda Piala Eropa di tahun 2004 merupakan puncak dari perjalanan kariernya yang singkat itu.
(dtc/din) Sumber: detiksport 
Share this post :

Posting Komentar

BLOG INI DOFOLLOW , Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai judul artikel . Bola,Berita Bola,Prediksi Bola,Cek Skor,Hasil Pertandingan Terkini,Berita Bola Dunia, Berita Sepak Bola Dunia

Kami sangat berterima kasih jika Anda ikut menyebarkan atau merekomendasikan artikel ini kepada sahabat dan kerabat Anda melalui facebook.com, twitter.com, email atau sarana jejaring sosial lainnya.

Salam Blogger Indonesia dan Sukses Selalu ! :)

 
Support : Ardiyansyah Blog | Artikel Menarik Unik | Seribu Data| Sewa Gedung Pernikahan |
Copyright © 2011. Berita, Prediksi, Video Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger