Headlines News :
Home » » Piala Eropa dan Kutukan Juara Bertahan

Piala Eropa dan Kutukan Juara Bertahan

Written By Ardiyansyah on 6 Juni 2012 | 11.03.00

Piala Eropa dan Kutukan Juara Bertahan

Beritasepakboladunia88.blogspot.com Jakarta - Belum pernah ada tim yang berhasil mempertahankan gelar juara Piala Eropa. Kini Spanyol akan berusaha melakukan apa yang gagal dicapai 12 juara bertahan sebelumnya.

Sejak mulai digelar tahun 1960 silam, pemenang Piala Eropa selalu berganti-ganti. Jangankan mempertahankan gelar juara, untuk sampai ke final bukanlah perkara mudah.

Dari 13 gelaran sejauh ini baru ada dua tim yang bisa kembali sampai ke partai final setelah empat tahun sebelumnya menjadi juara: Uni Sovyet si juara Euro 1960 lalu jadi runner-up di tahun 1964, dan Jerman Barat yang jadi kampiun tahun 1972 dan masuk final lagi pada tahun 1976.

Laju Jerman Barat pada periode itu sendiri terbilang spesial, seperti dicatat situs UEFA, mengingat setelah menjadi juara Eropa pada tahun 1972, Jerman Barat juga menjuarai Piala Dunia 1974--Jerman Barat menjadi tim pertama yang bisa menjuarai Piala Dunia dengan predikat jawara Piala Eropa, sebuah capaian yang disamai Spanyol di Afrika Selatan tahun 2010 lalu.

Keberhasilan sampai ke final Piala Eropa 1976 juga membuat Jerman Barat nyaris merangkaikan gelar juara di tiga turnamen besar secara beruntun.

Selain itu ada catatan lain, yang akan bisa membuat Spanyol optimistis menjalani Euro 2012: sudah ada enam tim yang menjalani Piala Eropa setelah dua tahun sebelumnya menjadi juara Piala Dunia, di mana nyaris kesemuanya mencatatkan laju oke.

Inggris, yang menjuarai Piala Dunia 1966 berhasil menempati posisi tiga di Euro 1968. Jerman Barat menjadi runner-up di Euro 1976 setelah menjuarai Piala Dunia dua tahun sebelumnya. Jerman juga menjadi runner-up Piala Eropa 1992 setelah menjuarai Piala Dunia 1990--meski ketika itu mengikutinya masih dengan nama Jerman Barat.

Prancis menjadi juara Piala Eropa 2000 setelah dua tahun sebelum itu menjadi kampiun Piala Dunia. Italia, juara Piala Dunia 2006, sampai ke perempatfinal Piala Eropa 2008. Italia juga menjadi tim dengan capaian terburuk di Piala Eropa setelah dua tahun sebelumnya menjuarai Piala Dunia--juara Piala Dunia 1982 dan gagal lolos ke Euro 1984.

Laju Juara Bertahan Piala Eropa
Tahun    Juara    Hasil di Piala Eropa Selanjutnya
1960    Uni Sovyet     Runner-up
1964    Spanyol     Perempatfinal
1968    Italia     Perempatfinal
1972    Jerman Barat     Runner-up
1976    Cekoslowakia     Posisi tiga
1980    Jerman Barat     Fase grup
1984    Prancis      Tidak lolos
1988    Belanda      Semifinal
1992    Denmark       Fase grup
1996    Jerman      Fase grup
2000    Prancis      Perempatfinal
2004    Yunani      Fase grup
2008    Spanyol      ?
          


Laju Tim Berpredikat Juara Piala Dunia di Piala Eropa
Piala Dunia/Piala Eropa    Juara Piala Dunia    Hasil di Piala Eropa
 1966/1968     Inggris     Posisi tiga
 1974/1976       Jerman Barat     Runner-up
 1982/1984     Italia     Tak lolos
 1990/1992     Jerman     Runner-up
 1998/2000     Prancis     Juara
 2006/2008     Italia     Perempatfinal
 (dtc/krs) Sumber: detiksport 
Share this post :

Posting Komentar

BLOG INI DOFOLLOW , Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai judul artikel . Bola,Berita Bola,Prediksi Bola,Cek Skor,Hasil Pertandingan Terkini,Berita Bola Dunia, Berita Sepak Bola Dunia

Kami sangat berterima kasih jika Anda ikut menyebarkan atau merekomendasikan artikel ini kepada sahabat dan kerabat Anda melalui facebook.com, twitter.com, email atau sarana jejaring sosial lainnya.

Salam Blogger Indonesia dan Sukses Selalu ! :)

 
Support : Ardiyansyah Blog | Artikel Menarik Unik | Seribu Data| Sewa Gedung Pernikahan |
Copyright © 2011. Berita, Prediksi, Video Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger