Ronaldinho Tinggalkan Flamengo
Beritasepakboladunia88.blogspot.com Rio de Janeiro - Ronaldinho tak lagi membela Flamengo lantaran
bermasalah dengan klub Liga Brasil itu. Pemain terbaik dunia dua kali
itu pergi setelah mengklaim gajinya tak dibayarkan.
Pengacara Ronaldinho, Gislaine Nunes, menyatakan bahwa pihak
pengadilan telah mengabulkan permintaan kliennya untuk memutus kontrak
dengan Flamengo.
"Ronaldinho bukan lagi pemain Flamengo. Kontraknya telah diputus di pengadilan," terang Nunes di Yahoosports.
Masalah
tak berhenti di situ saja. Dinho meminta Flamengo untuk membayar gaji
dan hak-haknya yang nilainya dikabarkan mencapai 20 juta dolar.
Pihak Flamengo sendiri menyesalkan situasi ini. Mereka pun siap menempuh jalur hukum.
"Kami tak mengharapkan sikap seperti ini," terang Presiden Flamengo, Patricia Amorim.
"Sekarang
kasus ini ada di tangan departemen hukum kami, yang akan mengambil
langkah-langkah hukum yang diperlukan untuk membela kepentingan
Flamengo. Klub lebih besar daripada siapa pun dan akan seperti itu
selamanya," katanya.
Dinho bergabung dengan Flamengo pada awal
tahun 2011 setelah dilepas AC Milan. Namun, belakangan ini performanya
makin merosot. Flamengo menyebut penyerang berusia 32 tahun itu tak
mengikuti latihan selama empat hari berturut-turut, sebelum akhirnya
memutuskan untuk pergi.
(dtc/mfi) Sumber: detiksport
Home »
Ronaldinho Tinggalkan Flamengo
» Ronaldinho Tinggalkan Flamengo
Posting Komentar
BLOG INI DOFOLLOW , Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai judul artikel . Bola,Berita Bola,Prediksi Bola,Cek Skor,Hasil Pertandingan Terkini,Berita Bola Dunia, Berita Sepak Bola Dunia
Kami sangat berterima kasih jika Anda ikut menyebarkan atau merekomendasikan artikel ini kepada sahabat dan kerabat Anda melalui facebook.com, twitter.com, email atau sarana jejaring sosial lainnya.
Salam Blogger Indonesia dan Sukses Selalu ! :)