Headlines News :
Home » , » Soal Rumput, Spanyol Akan Ajukan Protes Resmi ke UEFA

Soal Rumput, Spanyol Akan Ajukan Protes Resmi ke UEFA

Written By Ardiyansyah on 12 Juni 2012 | 15.06.00

Soal Rumput, Spanyol Akan Ajukan Protes Resmi ke UEFA 

Gdansk - Buruknya kualitas rumput lapangan benar-benar membuat Spanyol kecewa. La Furia Roja bakal mengajukan protes resmi ke UEFA terkait masalah tersebut.

Protes pertama Spanyol terhadap kondisi rumput di PGE Arena, Gdansk, terlontar saat mereka menjalani sesi latihan pertama di sana pada Sabtu akhir pekan kemarin. Ketika itu pihak La Furia Roja meminta supaya rumput disiram karena terlalu kering.

Usai bermain imbang 1-1 kontra Italia, beberapa pemain Spanyol kembali melontarkan protes serupa. Xavi Hernandes, Andres Iniesta dan Cesc Fabregas mempermasalahkan kondisi rumput. Terkait terkait kondisi rumput lapangan di PGE Arena itu, Spanyol akan melakukan protes resmi pada UEFA.

"Lapangannya sangat kering. Itu butuh diberi air untuk memenuhi (syarat) lapangan yang sering dikatakan UEFA. Mungkin orang-orang tak menyadari kalau rumput seperti itu mengganggu," sahut Xavi seperti dikutip dari Marca.

"Itu mempengaruhi kontrol, passing dan saat menggiring bola. Kami memprotes bukan karena (lapangan) itu mempengaruhi kami, itu mempengaruhi tontonan. Bukan untuk kami, tapi orang-orang ingin menyaksikan pertandingan bagus padahal tak banyak yang bisa dilihat dari lapangan seperti itu," lanjut gelandang milik Barcelona itu.
(dtc/din) Sumber: detiksport

Share this post :

Posting Komentar

BLOG INI DOFOLLOW , Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai judul artikel . Bola,Berita Bola,Prediksi Bola,Cek Skor,Hasil Pertandingan Terkini,Berita Bola Dunia, Berita Sepak Bola Dunia

Kami sangat berterima kasih jika Anda ikut menyebarkan atau merekomendasikan artikel ini kepada sahabat dan kerabat Anda melalui facebook.com, twitter.com, email atau sarana jejaring sosial lainnya.

Salam Blogger Indonesia dan Sukses Selalu ! :)

 
Support : Ardiyansyah Blog | Artikel Menarik Unik | Seribu Data| Sewa Gedung Pernikahan |
Copyright © 2011. Berita, Prediksi, Video Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger