Headlines News :
Home » » Profil Spanyol Peserta Euro 2012

Profil Spanyol Peserta Euro 2012

Written By Ardiyansyah on 7 Juni 2012 | 15.48.00

Profil Spanyol Peserta Euro 2012

Beritasepakboladunia88.blogspot.com Tidak gampang bagi Pelatih Vicente del Bosque memilih 23 pemain Timnas Spanyol untuk mempertahankan gelar di Piala Eropa 2012. Begitu banyak pemain bintang negeri Matador.

David Villa dan Carles Puyol, dua bintang Barcelona, bisa dengan gampang dieliminasi karena cedera.

Daftar 23 Pemain Timnas Spanyol :

Kiper: Iker Casillas (Real Madrid CF), Víctor Valdés (FC Barcelona), Pepe Reina (Liverpool FC).

Bek: Sergio Ramos (Real Madrid CF), Gerard Piqué (FC Barcelona), Jordi Alba (Valencia CF), Álvaro Arbeloa (Real Madrid CF), Raúl Albiol (Real Madrid CF), Juanfran (Club Atlético de Madrid), Javi Martínez (Athletic Club).

Gelandang: Xavi Hernández (FC Barcelona), Sergio Busquets (FC Barcelona), Xabi Alonso (Real Madrid CF), David Silva (Manchester City FC), Santi Cazorla (Málaga CF), Jesús Navas (Sevilla FC), Cesc Fàbregas (FC Barcelona), Andrés Iniesta (FC Barcelona).

Penyerang: Fernando Llorente (Athletic Club), Juan Mata (Chelsea FC), Fernando Torres (Chelsea FC), Pedro Rodríguez (FC Barcelona), Álvaro Negredo (Sevilla FC).

Hasil Pertandingan Sebelumnya :
3 September 2010: Liechtenstein 0-4 Spanyol
8 Oktober 2010: Spanyol 3-1 Lituania
12 Oktober 2010: Skotlandia 2-3 Spanyol
25 Maret 2011: Spanyol 2-1 Rep Ceko
29 Maret 2011: Lituania 1-3 Spanyol
6 September 2011: Spanyol 6-0 Liechtenstein
7 Oktober 2011: Rep Ceko 0-2 Spanyol
11 Oktober 2011: Spanyol 3-1 Skotlandia

 
TOP SKOR :
7 - David Villa4 - David Silva
3 - Fernando Llorente
2 - Juan Mata,
Alvaro Negredo, Fernando Torres, Xavi
1 - Xabi Alonso, Andres Iniesta, Sergio Ramos
 
Spanyol melaju ke putaran final Euro 2012 dengan rekor 100 persen kemenangan. Pencapaian itu merupakan kali keempat sepanjang catatan sejarah sebuah tim lolos ke putaran final Piala Eropa dengan rekor sempurna. Lainnya, ada Prancis yang pernah melakukan pada Euro 1992 dan 2004 serta Republik Ceko saat tampil di Euro 2000.

Sepanjang penampilannya di kualifikasi, skuad La Furia Roja ini nyaris tak pernah menghadapi kendala serius hingga membuatnya terjerembab ke dalam bahaya. Tercatat, ada enam kemenangan dari delapan laga penyisihan grup dengan torehan gol lebih dari satu gol.

Ancaman paling serius hanya terjadi ketika melawan Skotlandia di Hampden Park. Ketika itu Spanyol unggul 2-0. Tapi tim tuan rumah mampu menyamakan skor 2-2 sebelum akhirnya Fernando Llorente memastikan kemenangan dengan mencetak gol di sepuluh menit terakhir.

Satu-satunya laga kualifikasi yang sempat membuat anak asuh Vicente del Bosque itu tertinggal ketika melawan Republik Cko di Granada. Namun Spanyol berhasil membalikkan keadaan dengan membalas dua gol. 
 
Sebelum 2008, Spanyol tercatat sebagai tim di dalam sepakbola internasional yang miskin prestasi. Satu-satunya gelar internasional dari Piala Eropa diraihnya di kampung halaman sendiri saat mengalahkan Uni Soviet 2-1 pada laga final 1964.

Tapi semua itu berubah drastis ketika memenangkan Euro 2008 di Austria-Swiss. Spanyol akhirnya menjadi tim paling sukses di turnamen ini bersama dengan Prancis. Namun kedua tim ini masih berada di belakang Jerman yang pernah mengangkat tropi Henri Delaunay tiga kali.

Kini, torehan prestasi lainnya juga sudah berada di depan mata. Tim asuhan Del Bosque ini berpeluang untuk menjadi tim ketiga -- setelah Jerman dan Prancis -- untuk bisa mengawinkan gelar Piala Dunia dan Piala Eropa yang tengah menanti di depan. Di Polandia dan Ukraina nanti -- tempat penyelenggaraan bersama Euro 2012 -- Spanyol akan berupaya untuk hadir sebagai negara pertama yang akan mempertahankan mahkota Eropa.
  
 
 
 
Sekian Artikel Saya Tentang Profil Spanyol Peserta Piala Euro 2012
Semoga Bermanfaat ... 
 

Share this post :

Posting Komentar

BLOG INI DOFOLLOW , Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai judul artikel . Bola,Berita Bola,Prediksi Bola,Cek Skor,Hasil Pertandingan Terkini,Berita Bola Dunia, Berita Sepak Bola Dunia

Kami sangat berterima kasih jika Anda ikut menyebarkan atau merekomendasikan artikel ini kepada sahabat dan kerabat Anda melalui facebook.com, twitter.com, email atau sarana jejaring sosial lainnya.

Salam Blogger Indonesia dan Sukses Selalu ! :)

 
Support : Ardiyansyah Blog | Artikel Menarik Unik | Seribu Data| Sewa Gedung Pernikahan |
Copyright © 2011. Berita, Prediksi, Video Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger